rubianto.id

Tampilkan postingan dengan label obat herbal. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label obat herbal. Tampilkan semua postingan

12 November 2023

TEMULAWAK, Tanaman Obat Unggulan Indonesia

Temulawak yang merupakan tanaman asli Indonesia ditetapkan sebagai tanaman obat unggulan. Penetapan ini disampaikan dalam pameran alat kesehatan dan farmasi dalam rangka Hari Kesehatan Nasional ke-59 di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (9/11).

Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin yang hadir membuka pameran, mengaku senang atas penetapan tersebut. Wapres menilai penetapan ini merupakan langkah besar Indonesia untuk mendukung terwujudnya kemandirian bahan baku obat di Tanah Air.

Dengan penetapan ini, Wapres meminta agar pengembangan dan pengelolaan temulawak sebagai obat tradisional unggulan Indonesia dijaga mutu dan kualitas, sehingga aman dikonsumsi masyarakat.

Wapres juga meminta produk obat-obatan tradisional Indonesia lainnya yang telah terstandarisasi agar terus dipromosikan dan dikembangkan supaya tidak kalah dengan produk sejenis seperti ginseng dari Korea Selatan.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menjelaskan bahwa penetapan temulawak sebagai tanaman obat tradisional unggulan Indonesia didasarkan pada banyaknya kandungan yang terdapat di tanaman tersebut.

Beberapa kandungannya diantaranya zat besi, vitamin, kalsium, sodium dan asam folat. Selain itu, temulawak juga mengandung banyak zat aktif salah satunya kurkuminoid yang berkhasiat untuk mencegah berbagai penyakit hati seperti fatty liver, sirosis bahkan kanker hati.

Menurut Menkes, penyakit fatty liver itu pengobatannya susah, tapi ada tanaman Indonesia yang bisa mengobati. Karena itu butuh antioksiden yang bernama Kurkumin.

Menkes berharap dengan penetapan ini, kedepan upaya pengembangan dan riset kandungan dalam tanaman temulawak terus dilakukan agar lebih banyak mendapatkan manfaat kesehatan yang didapatkan.

Menkes juga berharap ditengah perkembangan riset temulawak sebagai bahan baku obat, nantinya sektor farmasi dapat membantu mempromosikan produk ini secara aktif, sehingga dapat dikenal secara luas tidak hanya nasional tapi juga global.

Selain menetapkan temulawak sebagai obat tradisional unggulan Indonesia, Kementerian Kesehatan juga bekerjasama untuk meningkatkan konsumsi jamu pada masyarakat. Kerja sama ini diperkuat dengan terbitnya Peraturan Presiden tentang Pengembangan dan Pemanfaatan Jamu.

9 September 2023

Manfaat Daun Sirih untuk Wanita

Daun sirih atau Piper betle (L) adalah herba yang telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional, khususnya dalam perawatan kesehatan wanita. Manfaat daun sirih bagi wanita berasal dari kemampuan daun sirih dalam membunuh bakteri dan jamur penyebab berbagai masalah kesehatan.

Tanaman ini dapat dikenali dari daunnya yang berwarna hijau, berbentuk hati, dan mengilap. Daunnya juga memiliki aroma khas yang menjadi makin tajam jika direbus atau dihaluskan.

Mengatasi Keputihan

Keputihan normal dialami oleh wanita. Kondisi ini merupakan cara alami tubuh wanita untuk menjaga kebersihan dan kelembapan area kewanitaannya. Namun, keputihan yang disertai bau tidak sedap, gatal, atau nyeri di area kewanitaan dapat menandakan keputihan yang tidak normal.

Membasuh area vagina dengan air rebusan daun sirih ampuh untuk mengatasi keputihan. Cara tradisional ini telah didukung oleh beberapa penelitian. Salah satu penelitian bahkan menunjukkan bahwa daun sirih efektif dalam membasmi Candida albicans yang menjadi penyebab infeksi jamur vagina.

Untuk mendapatkan manfaat daun sirih bagi wanita yang satu ini, Anda bisa menggunakan air rebusan daun sirih hijau maupun daun sirih merah untuk membasuh area vagina.

Mengatasi Bau Tidak Sedap pada Vagina

Manfaat daun sirih bagi wanita yang berikutnya adalah mengatasi bau tidak sedap pada vagina. Normalnya, di vagina terdapat bakteri baik yang berperan penting dalam menjaga tingkat keasaman (pH) area tersebut. Namun, dalam kondisi tertentu, jumlah bakteri baik bisa berkurang dan bakteri jahat mendominasi vagina.

Kondisi ini akan menyebabkan infeksi atau dikenal juga dengan vaginosis bakterialis. Vagina berbau amis yang menyerupai bau ikan merupakan salah satu gejala yang muncul akibat kondisi ini.

Karena memiliki sifat antibakteri, air rebusan daun sirih dapat digunakan untuk mengatasi bakteri penyebab vagina bau. Namun, saat menggunakannya, Anda cukup membasuh bagian luar organ kewanitaan (vulva) agar pH vagina tidak terganggu.

Mengatasi Gatal di Organ Intim

Gatal di area organ intim juga dapat menjadi gejala infeksi bakteri atau jamur.  Guna mengatasi rasa gatal berlebihan, Anda bisa menggunakan air rebusan daun sirih untuk membasuh area kewanitaan.

Rebusan daun sirih bersifat antibakteri dan antijamur yang dapat membantu membunuh kuman penyebab gatal di organ intim. Namun, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Anda cukup membasuh area luar organ intim untuk mendapatkan manfaat daun sirih bagi wanita ini.

Menyembuhkan Robekan Pasca Persalinan Normal

Robekan perineum adalah robeknya area di antara vagina dan anus. Kondisi ini terjadi akibat peregangan atau tekanan yang kuat di jalan lahir saat ibu hamil mengejan untuk melahirkan bayinya.

Penelitian menunjukkan bahwa membasuh area luka perineum menggunakan air rebusan daun sirih terbukti dapat mempercepat penyembuhan luka tersebut. Manfaat daun sirih bagi wanita yang satu ini akan efektif jika dilakukan selama 7 hari berturut-turut.

Khasiat daun sirih untuk penyembuhan luka diduga berasal dari kandungan saponin di dalamnya yang dapat merangsang pembentukan kolagen, sehingga mempercepat proses penyembuhan luka.

Mencerahkan Kulit

Manfaat daun sirih bagi wanita yang mungkin belum banyak dikenal adalah mencerahkan kulit. Manfaat ini berasal dari kandungan antioksidan hydroxychavicol yang dapat meningkatkan elastisitas kulit dan mengurangi produksi melanin (pigmen kulit).

Penelitian mengungkapkan bahwa menggunakan krim wajah yang mengandung daun sirih dapat mencerahkan kulit orang yang mengalami hiperpigmentasi, seperti pada orang yang memiliki flek, melasma, dan solar lentigo.

Selain mencerahkan kulit, mengoleskan daun sirih secara rutin juga diketahui dapat memperbaiki skin barrier, sehingga kulit menjadi lebih sehat dan kenyal.

Mencegah Jerawat

Mengoleskan krim yang mengandung daun sirih dapat menjadi solusi bagi kulit yang mudah berjerawat. Berkat sifat antibakterinya, daun sirih diketahui dapat menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Menurut penelitian, manfaat ini akan lebih efektif jika menggunakan krim dengan kandungan ekstrak daun sirih sebesar 15%.

Mengatasi Bau Mulut

Kebiasaan mengunyah daun sirih diyakini bermanfaat untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut, termasuk mengatasi bau mulut. Namun, ada acara yang lebih praktis untuk mendapatkan manfaat tersebut, yaitu berkumur dengan air rebusan daun sirih.

Manfaat ini masih berasal dari kandungan kavikol dan betlephenol dalam daun sirih yang efektif membasmi bakteri penyebab bau mulut. Selain mencegah dan mengatasi bau mulut, ekstrak daun sirih juga telah teruji dapat mencegah karies atau gigi berlubang.

----

Selain beragam manfaat daun sirih bagi wanita yang telah disebutkan di atas, daun sirih juga berkhasiat dalam mengatasi sakit tenggorokan, batuk, diare, dan bau badan. Meski begitu, masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk memastikan efektivitas, keamanan, dan efek samping daun sirih.

27 Agustus 2023

6 Manfaat Air Kelapa Bagi Kesehatan

Di siang hari yang terik, segelas air kelapa pasti terasa menyegarkan. Bukan cuma menyegarkan, tapi manfaat air kelapa juga baik untuk kesehatan.

Air kelapa bisa menjadi pilihan kaya nutrisi untuk menghidrasi. Ini mungkin bermanfaat bagi kesehatan Anda, termasuk jantung dan ginjal. Selain manis alami dan menghidrasi, air kelapa juga kaya akan beberapa nutrisi penting, termasuk mineral yang banyak orang tidak mencukupinya.

Sumber Nutrisi yang Baik

Kelapa tumbuh di daerah beriklim tropis pada pohon yang secara ilmiah dikenal sebagai Cocos nucifera, dan secara botani dianggap sebagai buah.

Air kelapa adalah cairan yang terdapat di tengah kelapa muda yang masih hijau. Ini membantu menyehatkan buah. Saat kelapa matang, yang memakan waktu sekitar 10-12 bulan, sebagian cairannya tetap ada sementara sisanya matang menjadi daging putih padat yang disebut daging kelapa.

Air kelapa biasanya berasal dari kelapa muda yang berumur sekitar 6-7 bulan, meskipun juga ditemukan pada buah matang. Kelapa hijau rata-rata memiliki sekitar 1/2-1 cangkir air kelapa.

Air kelapa mengandung 94 persen air dan sedikit lemak. Berbeda dengan santan, yang dibuat dengan menambahkan air ke parutan daging kelapa. Santan mengandung sekitar 50 persen air dan lemak yang cukup tinggi.

Mungkin Memiliki Sifat Antioksidan

Radikal bebas adalah molekul tidak stabil yang diproduksi di sel Anda selama metabolisme. Produksinya meningkat sebagai respons terhadap stres atau cedera.

Ketika radikal bebas terlalu banyak, tubuh Anda memasuki kondisi stres oksidatif, yang dapat merusak sel dan meningkatkan risiko penyakit.

Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa air kelapa mengandung antioksidan yang dapat membantu memodifikasi radikal bebas sehingga tidak lagi berbahaya.

Dalam sebuah penelitian tahun 2012, tikus yang resisten insulin dan menjalani diet tinggi fruktosa diobati dengan air kelapa. Aktivitas radikal bebas menurun, begitu pula tekanan darah, trigliserida, dan kadar insulin.

Studi lain dari tahun 2014 menemukan bahwa hati tikus yang rusak menunjukkan perbaikan stres oksidatif yang signifikan ketika diberi air kelapa dibandingkan dengan hati yang tidak mendapat pengobatan.

Studi ketiga dari tahun 2016 menyoroti manfaat ekstrak air kelapa pada tikus yang diberi diet tinggi lemak. Air kelapa tidak hanya membantu menurunkan penanda kolesterol, tetapi juga menunjukkan "potensi antioksidan."

Meskipun penelitian ini menarik, penting untuk dicatat bahwa hingga saat ini belum ada penelitian yang melibatkan manusia dan kekuatan antioksidan air kelapa, dan setiap penelitian pada hewan menggunakan dosis dan parameter yang berbeda.

Membantu Menurunkan Gula Darah bagi Penderita Diabetes

Penelitian menunjukkan bahwa air kelapa dapat menurunkan kadar gula darah dan meningkatkan penanda kesehatan lainnya pada hewan penderita diabetes.

Dalam sebuah penelitian pada 2015, tikus dengan diabetes yang diobati dengan air kelapa mempertahankan kadar gula darah yang lebih baik daripada kelompok kontrol. Studi yang sama juga menemukan bahwa tikus yang diberi air kelapa memiliki kadar hemoglobin A1c yang lebih rendah, yang menunjukkan kontrol gula darah jangka panjang yang lebih baik. Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengonfirmasi efek ini pada manusia.

Membantu Mencegah Batu Ginjal

Manfaat air kelapa ternyata juga bisa membantu mencegah batu ginjal. Minum cukup cairan penting untuk pencegahan batu ginjal. Meskipun air putih adalah pilihan yang baik, dua penelitian kecil menunjukkan bahwa air kelapa mungkin lebih baik.

Batu ginjal terbentuk ketika kalsium, oksalat, dan senyawa lain bergabung membentuk kristal dalam urine Anda. Kristal-kristal ini kemudian dapat membentuk batu-batu kecil.

Dalam sebuah studi tahun 2013 pada tikus yang punya masalah dengan batu ginjal, air kelapa mencegah kristal menempel pada ginjal dan bagian saluran kemih lainnya. Itu juga mengurangi jumlah kristal yang terbentuk di urine.

Karena satu penelitian melibatkan hewan dan yang lainnya sangat kecil, perlu dilakukan lebih banyak penelitian mengenai manfaat air kelapa dalam mengurangi kemungkinan batu ginjal.

Mendukung Kesehatan Jantung

Minum air kelapa dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung. Dalam sebuah studi, para peneliti memberi makan tikus dengan makanan yang kaya lemak dan kolesterol. Mereka juga memberi satu kelompok air kelapa dosis tinggi (4 ml per 100 gram berat badan).

Setelah 45 hari, kelompok air kelapa mengalami penurunan kadar kolesterol dan trigliserida serupa dengan efek obat statin yang digunakan untuk menurunkan kolesterol.

Salah satu alasan air kelapa dikaitkan dengan penurunan tekanan darah adalah kandungan potasiumnya yang tinggi (500mg potasium dalam 8 ons). Kalium telah terbukti menurunkan tekanan darah pada orang dengan tekanan darah tinggi atau normal.

Pengganti Cairan Tubuh Setelah Olahraga

Air kelapa mungkin merupakan minuman yang sempurna untuk memulihkan hidrasi dan mengisi kembali elektrolit yang hilang selama berolahraga.

Elektrolit adalah mineral yang memainkan beberapa peran penting dalam tubuh Anda, termasuk menjaga keseimbangan cairan yang tepat. Beberapa elektrolit vital termasuk kalium, magnesium, natrium, dan kalsium.

Karena air kelapa mengandung elektrolit seperti potasium dan magnesium, beberapa penelitian menemukan bahwa air kelapa lebih bermanfaat dibandingkan air untuk rehidrasi setelah berolahraga.

22 Juli 2023

Tanaman Herbal yang Dapat Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Banyak orang yang suka mengonsumsi tanaman herbal untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya, baik itu dalam bentuk jamu, teh, maupun obat tradisional. Namun, di antara beragamnya tanaman herbal di Indonesia, mana sajakah yang terbukti dapat memperkuat daya tahan tubuh?

Menjaga dan meningkatkan imunitas tubuh perlu dilakukan agar risiko Anda untuk terkena penyakit ini bisa berkurang. Salah satu cara yang bisa ditempuh adalah mengonsumsi tanaman herbal.

Namun, tentunya Anda perlu mengonsumsi tanaman herbal yang memang telah terbukti efektif secara ilmiah dapat memperkuat daya tahan tubuh.

Pilihan Tanaman Herbal untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Berikut ini adalah 3 tanaman herbal yang telah terbukti dapat meningkatkan daya tahan tubuh agar Anda tidak mudah sakit:

Meniran

Meniran atau Phyllanthus niruri telah dimanfaatkan sebagai obat tradisional untuk berbagai macam penyakit di banyak negara. Ada bermacam-macam senyawa kimia yang dikandungnya, antara lain phyllanthin dan tannin.

Senyawa-senyawa ini terbukti bisa berfungsi sebagai antioksidan, antimikroba, antidiabetes, dan antikanker, sehingga ampuh digunakan untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Bahkan, penelitian juga menunjukkan bahwa herba ini efektif dalam mengatasi penyakit yang berkaitan dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah.

Daun kelor

Dalam daun kelor, terdapat banyak sekali senyawa dan nutrisi penting yang juga efektif untuk meningkatkan imunitas dan mencegah infeksi, antara lain flavonoid, anthraquinon, dan vitamin C. Kandungan vitamin C pada daun kelor bahkan 7 kali lebih banyak daripada yang ada pada jeruk.

Kunyit

Dalam kunyit, terkandung senyawa aktif bernama kurkumin. Senyawa yang memberikan warna kuning secara alami ini sangat baik untuk memperbaiki sistem pencernaan dan meningkatkan sistem penyerapan tubuh kita. Selain itu, kurkumin juga memiliki manfaat antiinflamasi dan bermanfaat dalam meningkatkan daya tahan tubuh.

Seperti halnya meniran dan daun kelor, kunyit juga kaya akan antioksidan yang bermanfaat dalam melawan radikal bebas, sehingga tubuh tidak mudah terserang penyakit.

Cara Lain untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Selain mengonsumsi meniran, daun kelor, dan kunyit, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan daya tahan tubuh, yaitu:

Olahraga secara rutin

Rutin berolahraga dapat meningkatkan daya tahan tubuh Anda. Dengan berolahraga, peredaran sel darah putih menjadi lancar, sehingga tubuh dapat mendeteksi penyakit dengan lebih cepat.

Konsumsi makanan sehat

Untuk memiliki daya tahan tubuh yang kuat, Anda harus membiasakan diri mengonsumsi makanan sehat. Contoh makanan yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh adalah brokoli, bayam, yogurt, pepaya, kiwi, kerang, dan daging tanpa lemak.

Tidur yang cukup

Saat tidur, tubuh akan mengeluarkan protein yang berfungsi untuk melawan infeksi. Maka dari itu, kurang tidur dapat menurunkan daya tahan tubuh Anda. Jadi, atur pola tidur dengan baik agar imunitas tubuh tetap terjaga.

Kelola stres dengan baik

Stres dapat meningkatkan produksi hormon kortisol. Dalam jangka panjang, kadar hormon kortisol yang tinggi dapat menurunkan daya tahan tubuh. Jadi, usahakan untuk selalu mengendalikan stres, misalnya dengan melakukan meditasi atau relaksasi setiap kali beban pikiran menumpuk.

Terapkanlah cara-cara di atas agar kesehatan Anda tetap terjaga. Untuk mendapatkan manfaat meniran, daun kelor, dan kunyit dalam meningkatkan daya tahan tubuh, Anda dapat memasukkan ketiga tanaman herbal tersebut ke dalam masakan atau makanan yang akan Anda konsumsi.

Selain itu, Anda juga bisa memperolehnya dari suplemen herbal yang dapat dibeli secara bebas di apotek. Namun, ada baiknya untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsinya.

Arsip Blog