rubianto.id

5 November 2022

Panduan Penggunaan ASIK Imunisasi Rutin


Imunisasi merupakan upaya untuk menimbulkan atau meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit, sehingga bila suatu saat terpajan dengan penyakit tersebut tidak akan sakit atau hanya mengalami sakit ringan. Imunisasi merupakan layanan kesehatan esensial yang melindungi individu yang rentan mengalami Penyakit-penyakit yang Dapat Dicegah Dengan Imunisasi (PD3I) seperti penyakit TB, hepatitis, campak, rubela, polio, difteri, pertusis dan tetanus neonatorum. Imunisasi terbukti sangat cost effective dalam menurunkan angka kesakitan, kecacatan dan kematian akibat PD3I.

Pelaksanaan pengelolaan imunisasi ini tidak terlepas dari dukungan sumber daya yang ada, baik manusia maupun sarana dan prasarana pendukung. Sumber daya manusia yang ada dipelihara dengan memberikan pelatihan dan update  informasi sehingga mampu menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik. Sarana dan prasarana yang ada pun harus dipastikan jumlahnya dan kondisinya agar penyelenggaraan kegiatan yang dilakukan oleh petugas bisa memberikan manfaat yang maksimal.

Pencatatan dan pelaporan hasil pelayanan imunisasi merupakan hal penting yang perlu dilakukan guna mengevaluasi capaian program imunisasi. Sistem pencatatan dan pelaporan hasil imunisasi saat ini masih menggunakan cara manual menggunakan Ms. Excel dan berbasi data agregat. Hal tersebut dirasa tidak praktis dan tidak dapat menampilkan hasil layanan secara cepat dan real time. Untuk itu, telah dikembangkan suatu sistem pencatatan dan pelaporan imunisasi (immunization registry) yang dapat menampilkan hasil pelayanan imunisasi secara cepat, real time dan berbasis data individual. Setiap sasaran imunisasi dapat mengetahui hasil pelayanan imunisasi yang telah diterima dan status imunisasinya, begitupun dengan petugas kesehatan dapat mengetahui seluruh hasil pelayanan imunisasi dari seluruh sasaran di wilayah kerjanya. Selanjutnya dari sistem immunization registry tersebut dapat dikembangkan/diintegrasikan dengan sistem pengingat manusia (reminder), sehingga setiap sasaran dapat terinfo status imunisasi dan jadwal pemberian imunisasi selanjutnya.

Sistem pencatatan dan pelaporan ini adalah Aplikasi Sehat IndonesiaKu (ASIK). Berikut adalah panduan penggunaan ASIK untuk imunisasi rutin dalam bentuk pdf, sedangkan untuk mempelajari latihan penggunaan secara online bisa di akses link youtube dibawah ini. Semoga bermanfaat...🙏🙏🙏

Materi

Link Panduan Penggunaan ASIK Imunisasi Rutin

Workshop

Link Youtube

Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Arsip Blog